Perulangan (Looping) dengan For di C++

Pernyataan for digunakan untuk melakukan looping. Pada umumnya looping yang dilakukan oleh for telah diketahui batas awal, syarat looping dan perubahannya. Selama kondisi terpenuhi, maka pernyataan akan terus dieksekusi.

Struktur atau betuk umumnya adalah:
for (inisialisasi; syarat_perulangan; pencacah){
pernyataan1;
pernyataan2;
pernyataan3;
}
Keterangan:

  • Inisialisasi merupakan pemberian nilai awal.
  • Syarat Pengulangan : memegang kontrol terhadap pengulangan, karena bagian ini yang akan menentukan suatu perulangan diteruskan atau dihentikan.
  • Pencacah merupakan statement control untuk perulangan. Umumnya mengatur kenaikan atau penurunan nilai pencacah. Bila pernyataan didalam for lebih dari satu maka pernyataan-pernyataan tersebut harus diletakan didalam tanda kurung.
Berikut ini adalah contoh sederhananya:

#include <conio.h>
#include <iostream.h>
void main()
{
int a;
clrscr();
for(a = 0; a <= 10; a++){
cout<<a<<" ";
}
getch();
}

Program diatas setelah dijalankan akan mennampilkan bilangan dari 0 sampai dennga 10 sesuai dengan konndisi a. Setiap akhir perintah pada blok for maka pencacah a akan ditambah kan sesuai dengan kondisi pada pernyataan fornya. Dalam hal ini a++. Ingat a++ artinya a=a+1. Pernyataan akan terus diulang sampa a lebih kecil asatu sama dengan 10.

Contoh lainnya:

/*perulangan dengan for
Menampilkan teks "STIKOM Bali"
sebanyak n kali*/

#include <iostream>
#include <conio>

void main(){
int n;
clrscr();
cout<<"Nilai n :";
cin>>n;

for (int i=1;i<=n;i++){
cout<<"STIKOM Bali yang ke-"<<i;
cout<<"\n";
}
getch();
}


Program di atas akan mencetak teks "STIKOM Bali" sampai dengan jumlah n yang diinputkan.

Selain berupa angka, pencacah perulangan juga dapat berupa karakter.

#include <iostream>
#include <conio>

void main(){
for (char huruf = 'Z'; huruf >= 'A'; huruf--){
cout << "Huruf abjad= " << huruf << "\n";
}
getch();
}

Program ini akan mencetak dari huruf "Z" sampai huruf "A".

NB:
Semua perulangan dapat melakukan perulangan dari kecil ke besar atau dari besar ke kecil sesuai dengan pencacar yang digunakan.


1 comment:

ferdi said...

thanks pelajarannya gan